SEBUAH KAJIAN : EFEK MENYONTEK TIDAK SESEDERHANA YANG DIBAYANGKAN


SMita Acitya NAlar Wagadi

OUR VISION "Terwujudnya INSAN yang RELIGIUS, BerKARAKTER UNGGUL, BerBUDAYA LINGKUNGAN, dan BerDAYA SAING GLOBAL"

SEBUAH KAJIAN : EFEK MENYONTEK TIDAK SESEDERHANA YANG DIBAYANGKAN

Rabu, 11 September 2019 08:15:09 - oleh : admin

EFEK NYONTEK TIDAK SESEDERHANA YANG DIBAYANGKAN


 

JUJURLAH..!!!


Hancurnya bangsa bukan hanya disebabkan PERANG, tetapi bisa juga disebabkan CURANG


Terpampang mencolok di Pintu Gerbang salah satu Universitas di Afrika Selatan tulisan: 


"Untuk menghancurkan sebuah Bangsa, tidak perlu dengan bom,  roket, dan senjata berat, tapi cukup dengan MEMPERMUDAH MURID  CURANG DALAM UJIAN dan LONGGAR DALAM DISIPLIN  BELAJAR"


Maka;


Manusia akan banyak yang mati di tangan para Dokter yang lulus karena curang.- 


Rumah dan gedung akan banyak yang ambruk di tangan para Arsitek yang lulus karena curang- 


Perusahaan akan banyak yang bangkrut di tangan para Manajer & Akuntan yang lulus karena curang.- 


Agama akan menjadi jualan murahan di dalam ceramah dan pidato para Tokoh Agama yang lulus karena curang.- 


Keadilan akan hilang di tangan Hakim yang lulus karena curang- 


Kebodohan dan kekasaran akan menjadi karakter anak bangsa yang lulus dari tangan para Guru dan Pendidik yang lulus karena curang...


Tatanan berbangsa akan rusak berat karena di tangan Anggota Legislatif yg lulus karena curang...


KEMUNDURAN DUNIA PENDIDIKAN DALAM ARTI YANG SEBENARNYA ADALAH AWAL KEHANCURAN SEBUAH BANGSA.


(Sebuah Renungan bagi Orang Tua dan Pendidik).

 

Bravo Smanawa

 


kirim ke teman | versi cetak